Dunia Informasi dan Warta Online [Business, Lifestyle, Technogy, Women, Software]

Minggu, 30 Oktober 2011

Cara Mengatasi Jerawat Yang Sering Muncul Dibokong

(Cara Mengatasi Jerawat Yang Sering Muncul Dibokong) - Tidak hanya sedikit orang yang mengalami tumbuhnya jerawat di bokong. Keringan, Minyak dan panas, minyak dan keringat merupakan faktor utama yang menimbulkan tumbuhnya jerawat dan paling sering dijumpai setelah berolahraga apabila tidak segera membersihkan diri.

Jerawat yang sering muncul di bokong serta sekitarnya selepas berolahraga merupakan hal yang wajar bagi sebagian orang. Jerawat bisa saja muncul berupa bintik kecil, benjolan berwarna merah atau noda yang lebih besar dan mengandung nanah.


Jerawat yang muncul di bokong ini secara fisik dan emosional dapat menimbulkan rasa sakit, bahkan terkadang kondisi tersebut dapat mempengaruhi antusiasme orang untuk berolahraga. Perlu diketahui juga bahwa olah raga juga memiliki manfaat yang jauh lebih besar dari pada jerawat, lagipula masih ada solusi untuk mengatasi masalah jerawat yakni dengan cara menjaga kebersihan tubuh.

Sering terkena sinar matahari yang berlebihan, keringat, minyak serta iritasi kulit merupakan faktor utama yang mempengaruhi munculnya jerawat di bokong, tetapi penyebab lain juga bisa menimbulkan jerawat seperti stres, obat-obatan, produk perawatan kulit serta hormon, menurut American Academy of Dermatology seperti dilansir oleh Livestrong, Sabtu (29/10/2011).

Keringat bisa mengandung racun dan limbah lain. Pakaian yang penuh dengan keringat serta panas selama berolahraga dapat memicu timbulnya jerawat setelah olahraga. Apabila diabaikan maka bisa menimbulkan masalah kulit lainnya mungkin juga terjadi di bokong setelah olahraga yang diakibatkan oleh infeksinya jerawat.

Hal ini bisa dicegah dengan cara segera membersihkan diri untuk mencegah berkembangnya bakteri yang dapat menimbulkan jerawat dibokong, selain membersihkan diri juga bisa menggunakan obat-obatan yang mengandung asam salisilat serta benzoyl peroxide juga mampu untuk mengeringkan jerawat dan ampuh untuk membunuh bakteri.

Apabila terdapat luka dibokong yang diakibatkan oleh jerawat terasa sakit, meradang atau mengandung cairan dan cairan tersebut bisa berupa cairan bening, nanah keputihan serta darah, maka segeralah melakukan pemeriksaan dan konsultasi ke dokter.

Cara Mengatasi Jerawat Yang Sering Muncul Dibokong Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Geoklik